Resep Bumbu Tomyam Seafood Sederhana dan Lezat

resep bumbu tomyam

Charmingbrides – Resep bumbu tomyam yang gurih dan lezat, pastinya banyak di cari oleh kebanyakan pecinta kuliner yang menyukai hidangan dengan cita rasa asam pedas nan menyegarkan. Hidangan Tomyam sudah familiar di telinga banyak orang, meskipun tak semua orang pernah mencicipinya secara langsung. Yang mana hidangan Tomyam ini merupakan salah satu hidangan khas Thailand yang sangat terkenal, yakni sebuah sup dengan cita rasa asam pedas dan aroma kaya rempah-rempah dari berbagai negara di benua Asia.

Istilah “Tom Yam” sendiri memiliki arti “mendidih” atau “panas” yang mencerminkan karakteristik sup ini secara harfiah. Keunikannya terletak pada kombinasi rasa pedas dari cabai dan jahe yang di haluskan, serta asam dari asam jawa dan tomat. Tomyam asli biasanya menggunakan udang, dan perpaduan asam pedas ini berhasil menghilangkan rasa amis udang, menggantinya dengan sensasi kesegaran yang menggugah selera makan.

Dalam penyajian hidangan Tomyam terdiri dari resep bumbu tomyam dengan bahan utama berupa udang dan jamur, yang kemudian di perkaya dengan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, serai, kecap ikan, jahe segar, terasi, asam jawa, lengkuas, daun jeruk purut, air jeruk nipis, tomat, dan cabai cincang. Hidangan ini seringkali di sajikan dengan resep bumbu tomyam dengan taburan daun ketumbar di atasnya, memberikan aroma yang wangi dan menambah kenikmatan Tomyam itu sendiri.

Sejarah Awal Terciptanya Hidangan Tomyam

Secara garis besar, sejarah Tomyam, di mulai dari melimpahnya udang di Sungai Chao Phraya, yang di yakini menjadi awal mula terciptanya hidangan ini. Orang-orang yang tinggal di sekitar Sungai Chao Phraya memanfaatkan udang air tawar sebagai bahan utama untuk sop. Dari sini, Tomyam Goong di duga berasal, khususnya di wilayah Thailand Tengah.

Catatan tertulis tentang resep bumbu tomyam pertama kali muncul pada tahun 1888 dengan judul “Snakehead Fish Tomyam”. Meskipun resep bumbu tomyam ini tidak secara khusus menyebutkan udang sebagai bahan utama Tomyam, catatan tertulis pertama tentang penggunaan udang dalam sup Tomyam dapat di temukan dalam sebuah kamus makanan yang berasal dari tahun 1897.

Resep bumbu Tomyam dari masa lalu ternyata berbeda dengan versi populer yang kita kenal sekarang. Pada resep bumbu Tomyam yang jaman dulu, terdapat bahan-bahan makanan seperti irisan mangga hijau dan acar bawang putih. Menariknya, buah madan juga di gunakan sebagai pengganti jeruk nipis untuk memberikan rasa asam pada sop. Kemudian evolusi resep bumbu Tomyam dari waktu ke waktu mencakup penambahan bahan-bahan seperti serai, daun jeruk purut, dan lengkuas.

Untuk di ketahui, resep bumbu Tomyam Goong tempo dulu memiliki kemiripan dengan Tomyam ala Kamboja, sebagaimana tercatat dalam buku resep tahun 1907. Meskipun Tomyam menjadi salah satu kuliner khas Thailand, jenis sup dengan kuah yang jernih, panas, dan asam sudah lama di nikmati oleh masyarakat Asia Timur dan Asia Tenggara. Bahan-bahan khas Tomyam, seperti serai yang berasal dari Asia Selatan, lengkuas dari China, dan jeruk purut dari Indonesia, menunjukkan warisan kuliner yang kaya dan beragam.

Jenis-Jenis Hidangan Tomyam yang Populer dan Lezat

Meskipun kuah Tomyam terlihat kental dan keruh, sup Tomyam yang disajikan ini sebenarnya tidak mengandung santan. Inilah alasan mengapa Tomyam dianggap sebagai hidangan yang sangat kaya nutrisi, memuaskan, dan juga sehat. Berkat popularitasnya yang tinggi, Tomyam, atau dikenal juga sebagai Tom Yam, telah diadaptasi menjadi berbagai versi, seperti Tomyam Gai yang menambahkan ayam, atau Tomyam Talay yang menggabungkan berbagai jenis makanan laut. Bahkan, ada versi yang menggunakan daging sapi atau babi. Berikut adalah beberapa versi tomyam yang populer, antara lain :

  • Tomyam Goong – Tomyam Goong merupakan varian Tomyam yang paling populer dan banyak digemari oleh turis serta wisatawan yang mengunjungi Thailand. Sup ini memiliki bahan dasar udang dan diyakini telah hadir sejak zaman Kerajaan Rattanakosin (1782-1932).
  • Tomyam Pla – Tomyam Pla adalah versi Tomyam berbahan dasar ikan, idealnya dinikmati bersama nasi putih.
  • Tomyam Gai – Tomyam Gai adalah varian Tomyam yang di khususkan bagi para pencinta daging ayam.
  • Tomyam Po Taek – Tomyam Po Taek adalah hidangan sup yang kaya dengan berbagai hasil laut seperti udang, cumi-cumi, lobster, dan beberapa jenis ikan laut lainnya.
  • Tom Yang Kung Mahprao on Nam Khon – Tom Yang Kung Mahprao on Nam Khon adalah varian Tomyam berupa sup udang dengan kuah bersantan.

Dengan beragam jenis Tomyam ini, Thailand menawarkan pengalaman kuliner yang memuaskan dan mencerminkan kekayaan hasil laut yang melimpah di sekitar negara tersebut. Melalui uraian tentang sejarah dan jenis-jenis Tomyam, kita dapat merasakan kelezatan dan keunikannya. Setelah mengetahui informasi ini, mungkin Anda juga tertarik untuk mencoba hidangan lezat ini, bukan? Jika Anda tertarik untuk mencoba hidangan Tomyam bisa menlanjutkan dengan menyimak ulasan bawah ini. Kami akan memberikan resep bumbu tomyam khas Thailand yang pasti gurih dan lezat.

Resep Bumbu Tomyam Seafood

Tom yam di anggap sebagai makanan pokok di hampir setiap rumah di Thailand. Tidak memandang status, hampir semua kalangan memasak tom yam sebagai makanan sehari-hari. Bahan yang di gunakan untuk memasak tom yam sangat mudah di temukan. Beberapa antaranya adalah udang, bawang putih, bawang merah, dan daun bawang. Selain bahan tom yam mudah di temukan, hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk memasak tom yam. Jika Anda tertarik untuk menjadikan hidangan tomyam sebagai masakan sehari-hari. Bisa mengikuti resep bumbu tomyam seafood yang lezat dan gurih serta cara membuatnya bawah ini.

Bahan

  • 5 ekor udang
  • 5 buah bakso ikan
  • 5 buah crab stick
  • 8 buah jamur kancing
  • 1 batang daun bawang
  • 8 buah cabai rawit
  • 400 ml air
  • ½ buah perasan jeruk lemon
  • Kaldu jamur, garam, dan gula secukupnya

Bumbu Utuh

  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 4 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam

Bahan Halus

  • 4 buah cabai keriting
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih

Cara Membuat

  • Rebus air dalam panci hingga mendidih.
  • Sementara menunggu air mendidih, tumis bumbu halus dengan sedikit minyak hingga harum. Tambahkan bumbu utuh dan lanjutkan menumis.
  • Masukkan bumbu yang telah di tumis ke dalam air yang mendidih.
  • Tambahkan udang, cabai rawit utuh, bakso ikan, dan jamur kancing ke dalam panci.
  • Beri tambahan bumbu seperti garam, kaldu jamur, dan gula sesuai selera.
  • Masukkan perasan jeruk lemon ke dalam panci. Masak hingga semua bahan campur matang merata sampai kuah mendidih.
  • Terakhir, tambahkan crab stick dan irisan daun bawang ke dalam sup.
  • Tes rasa dan sesuaikan dengan preferensi Anda. Jika sudah pas, angkat dan sajikan Tom Yum Seafood ini dalam mangkuk yang cantik.

Dengan campuran udang, bakso ikan, crab stick, dan jamur kancing, hidangan ini akan memberikan cita rasa asam pedas yang lezat. Itulah ulasan kami mengenai resep bumbu tomyam seafood yang gurih dan lezat. Selamat menikmati.


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *